Kasih Karunia Allah Diberikan Dengan Cuma-cuma Kepada Kita

Ketika kita melakukan dosa, maka otomatis posisi kita akan semakin berada menjauh dari Allah dan kehilangan kekudususan itu. Namun Allah sangat mengasihi anak-Nya, sehingga Dia rela menyerahkan anak-Nya yang tunggal, mati untuk menebus dosa manusia.
Apa yang terlintas dalam pikiran kita semua jika mendengar atau membaca sebuah berita tentang pemberian secara cuma-cuma? Saya yakin, terutama bagi para ibu rumah tangga akan segera berbondong-bondong pergi menuju tempat pemberian secara cuma-cuma tersebut. Jangankan diberi secara cuma-cuma, mendengar ada discount 75% untuk barang bermerk tertentu, sudah pasti orang akan pergi berbondong-bondong ke tempat tersebut.
Nature alami manusia pemberian sesuatu secara cuma-cuma adalah hal yang sangat berharga. Karena jika kita hidup dalam keseharian, kita diajarkan untuk bekerja keras untuk meraih apa yang telah kita inginkan. Bahkan jika dibuat daftar, rasanya yang cuma-cuma di dunia ini hanyalah udara, namun udara yang gratis itupun juga tidak sehat jika kita tinggal di daerah dengan polusi yang tinggi.
“Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah, dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-cuma karena penebusan dalam Kristus Yesus” ( Roma 3:23-24 ).
Ketika kita melakukan dosa, maka otomatis posisi kita akan semakin berada menjauh dari Allah dan kehilangan kekudususan itu. Upah dosa adalah maut, dapat dipastikan kita harus menghadapi maut itu sendiri oleh karena dosa yang telah kita lakukan. Namun Allah sangat mengasihi anak-Nya, sehingga Dia rela menyerahkan anak-Nya yang tunggal, mati untuk menebus dosa manusia.
Teman Lentera, dalam penebusan yang diberikan secara cuma-cuma oleh Allah ini, sudahkah kita mengucapkan syukur dan datang datang berbondong-bondong kepada-Nya? Ataukah kita malah semakin menjauh dan tidak merespon panggilan itu? Dalam minggu pra-paskah ini marilah kita mengambil saat teduh sejenak untuk melihat ke dalam diri kita, apakah kita sudah merespon dan menerima penebusan yang telah diberikan oleh Allah tersebut.
Leave a Reply